Amsakar Dorong Semua Pihak Bekali Generasi Dengan ESQ Yang Seimbang

    Amsakar Dorong Semua Pihak Bekali Generasi Dengan ESQ Yang Seimbang

    Batam - Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyebutkan, menyiapkan generasi unggul tidak hanya sebatas dibekali dengan kapasitas intelektual.

    Namun juga harus disejalankan dengan penanaman nilai spiritual dan emosional yang mumpuni. Dengan demikian, capaian generasi unggul dapat lebih paripurna.

    "Jadi, generasi tangguh dan unggul tak hanya kita bekali perihal intelektual semata, tapi yang juga penting adalah  kapasitas spiritualitas dan emosionalnya, " ucap Amsakar saat prosesi peletakan batu pertama pembangunan Masjid Baiturahim Buana Regency Batamcenter, Minggu (3/6).

    Untuk itu, ia menyambut baik semangat membangun TPQ di masjid tersebut. Menurutnya, TPQ merupakan salah satu medium untuk mengokohkan nilai-nilai spiritualitas bahkan emosional anak-anak yang belajar di dalamnya.

    "Alhamdulilah penguatan perihal spiritualitas serta kepedulian orangtua sangat membanggakan kami, " akunya, bangga.

    Amsakar yang juga Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kota Batam, menyampaikan TPQ di Batam kini sudah mencapai 1.132 TPQ, kemudian Rumah Tahfiz sebanyak 115 yang tersebar di seluruh kecamatan. Juga ada sebanyak 37 pondok pesantren di Batam.

    "Kalau ini terus tumbuh,  Insha Allah anak-anak kita ini tumbuh menjadi generasi yang bisa berkompetensi di kancah global kelak, " ucapnya.

    Seperti diketahui, Batam memiliki visi menjadi Bandar Dunia Madani yang Modern dan Sejahtera. Mewujudkan Batam yang madani sangat diperlukan peran dari semua kalangan, termasuk kalangan umat beragama. Menurutnya, keragaman di Batam merupakan harmoni yang akan membawa Batam ke arah yang lebih baik.

    Amsakar mengungkapkan, harapan agar generasi Batam menjadi generasi yang membanggakan juga mengingat bonus demografi pada tahun 2030 hingga 2035 serta Indonesia Emas pada tahun 2045.

    "Tanggung jawab kita semua menyiapkan diri mereka. Bekali mereka dengan kapasitas pengetahuan dan spiritual yang kuat. Mereka inilah yang akan mewarnai perjalanan Indonesia ke depan, " pungkasnya.

    batam
    Zulfahmi  chilalek

    Zulfahmi chilalek

    Artikel Sebelumnya

    Pulang Kampung ke Tanjungpinang, Rudi Ingin...

    Artikel Berikutnya

    PT PLN Batam dan PT BIB Tandatangani MoU...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha

    Ikuti Kami